Sadao Watanabe ‘Children are the Future’
CHILDREN are the FUTURE – Sadao Watanabe
will be run, a stand alone and separate event supported by UNICEF and the Sampoerna Foundation. The event, a concert on the theme of “Children Are The Future”, is a musical collaboration among young people from many different nationalities, different religions and different ethnic groups.
Composer & Music Director : Sadao Watanabe
Choir Director : Elfa Secioria
Rhythm Director : Dwiki Dharmawan
Saxophonis legendaris asal Jepang, Sadao Watanabe akan tampil di Javajazz tanggal 3 Maret 2007 dengan mengusung program CHILDREN ARE THE FUTURE yang merupakan program kerjasama dengan UNICEF. Panitia JavaJAzz mengajak serta musisi Indonesia Elfa Secioria dan Dwiki Dharmawan untuk berkolaborasi dengan Sadao. Elfa akan menggarap Choir 150 anak antar bangsa, Dwiki akan menggarap 90 orang Perkusi anak-anak antar bangsa.
Sadao telah hadir di Jakarta tanggal 10 s/d 13 Januari yang lalu, dan menghadiri Gathering Night CatF yang diselenggarakan Chairman Javajazz Peter Gontha di Wisma BNI. Sadao terkagum-kagum melihat presentasi 13 anggota choir Elfa Music Studio dan presentasi 4 anggota Farabi Percussion Ensemble yang masing-masing membawakan satu nomor khusus serta secara bersama-sama membawakan satu lagu karya Sadao, Share The World.
Keesokan harinya, Sadao memimpin latihan bersama team inti dari Elfa Music Studio dan Farabi Percussion Ensemble di Vicky Sianipar Studio dengan mencoba repertoir Kuroi Hitomi, Yes iam in love, Share The World dan Yana Yala. Sadao menyatakan kepuasan dan kekagumannya atas talenta anak-anak Indonesia dan akan kembali lagi ke jakarta tanggal 2 Februari yang akan datang untuk latihan dengan seluruh anak-anak yang akan tampil pada CatF.
Leave a Reply